Berita  

Bupati Karna Situbondo Resmi Buka Pelaksanaan TMMD ke 120

Bupati
Tampak Bupati Situbondo Karna Suswandi menyerahkan berita acara program TMD pada Dandim Situbondo,Letkol Inf. Alexander A.B.di damppingi Sekda kab Situbondo, Wawan Setiawan

Dapurrakyatnews – Pemerintah Kabupaten Situbondo Karna Suswandi, bertindak sebagai Inspektur Upacara Pembukaan (TMMD ) TNI Manunggal Membangun Desa ke 120 (TMMD) Command Center Kodim 0823 Situbondo Rabu ( 08/5/ 2024 ). Upacara berlangsung di alun – alun kota Situbondo, upacara digelar untuk menyinergikan berbagai program dalam pelaksanaan TMMD ke-120 tahun 2024.

Bupati Situbondo yang akrab di sapa Bung Karna menyampaikan bahwa TMMD ke-120 kali ini mengusung tema “Dharma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah” ini direncanakan berlangsung dari tanggal 8 Mei hingga 6 Juni 2024 di 50 Kabupaten/Kota secara serentak. Program ini menggunakan sistem “Bottom Up Planning” yang berfokus pada sasaran fisik dan non fisik, sesuai dengan aspirasi dan kebutuhan masyarakat.

“Hasil fisik TMMD seperti pembangunan atau peningkatan infrastruktur jalan, jembatan, dan lainnya sejalan dengan visi pemerintah terkait pembangunan infrastruktur berskala besar dan pembangunan SDM,” ujar Bung Karna saat menyampaikan sambutan.

Bupati
Bupati Situbondo secara simbolis menyerahkan alat kegiatan pada perwakilan TNI

Ia juga menambahkan bahwa hasil pembangunan infrastruktur TMMD dapat dihubungkan dengan program pemerintah pusat terkait infrastruktur skala besar.

“Selain itu, TMMD juga memberikan hasil non fisik berupa peningkatan pengetahuan masyarakat di lokasi TMMD,” ujarnya.

Menurutnya TMMD, meliputi pemahaman kesadaran bela negara, kesehatan, penurunan angka stunting, pertanian, perikanan, penyalahgunaan narkoba, paham radikalisme, lingkungan hidup, ketahanan pangan, keamanan dan ketertiban masyarakat, serta teknologi tepat guna yang dapat membantu masyarakat dalam mengolah potensi di wilayah.

“TMMD merupakan salah satu solusi untuk menjawab aspirasi dan mempercepat pemerataan pembangunan saat ini, bersama komponen bangsa bersatu padu dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat di wilayah,” pungkasnya.

Bersamaan dengan pelaksanaan TMMD ke-120 tahun 2024, juga diadakan Lomba Karya Jurnalistik TMMD tahap ke-2 tahun 2024 yang diikuti oleh Dansatgas TMMD dan wartawan media cetak/online, serta media elektronik baik tingkat nasional maupun daerah.

Selesai upacara, di lanjutkan kegiatan peletakan batu pertama oleh Komandan Kodim 0823 Situbondo, Letkol Inf. Alexander A.B.di lokasi Kegiatan Desa Jatisari Kecamatan Arjasa.

 

Tinggalkan Balasan