Berita  

Jelang HUT Lalu Lintas ke 68, Ditlantas Polda Kalsel Bagikan 10 Ribu Sembako

HUT

Dapurrakyatnews – Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas Bhayangkara POLRI ke-68 yang puncaknya diperingati setiap tanggal 22 September, Direktorat Lalu Lintas Polda Kalsel dan jajaran semakin gencar melakukan gerakan sosial, salah satunya membagikan paket sembako.

Sejak dilepas secara resmi oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi pada Selasa, 19 September 2023 kemarin, ribuan paket sembako telah dibagikan ke sejumlah titik sasaran.

Data pembagian baksos dari Direktorat Lalu Lintas Polda Kalsel menyebutkan bahwa distribusi bantuan sosial tersebut menyasar 10 lokasi di Kalimantan Selatan.

Lokasi pertama di Pesantren Manbaul di jalan Mahligai Kertak Hanyar Kabupaten Banjar, Panti Werdha Budi Sejahtera di Jalan A. Yani KM 21 No. 10. Landasan Ulin Utara, Kecamatan Liang Anggang, Panti Asuhan Al Muddakir jalan Benua Anyar 55 RT 04 Banjarmasin.

Tim Kemudian bergerak membagikan paket sembako di Panti Asuhan Al Ikhlas jalan Jenderal Ahmad Yani Gg. Karunia, Km. 5, Pemurus Baru, kaum Buruh di jalan Ujung Murung, Kertak Baru Ulu, Banjarmasin.

Terakhir bantuan sosial HUT Satuan Lalu Lintas ke 68 dari Ditlantas Polda Kalsel itu menyasar Komunitas Supir Angkot yang mangkal di jalan Pramuka No. 22 Pemurus Luar, Banjarmasin dan Jalan A. Yani Km. 17 Malintang, Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar serta komunitas Nelayan di Kecamatan Aluh-aluh, Kabupaten Banjar.

Nampak para warga yang menerima langsung Bansos ini pun begitu bahagia menerima paketan Sembako yang diserahkan oleh Personil Ditlantas Polda Kalsel.

“Meski sederhana, semoga apa yang kami lakukan ini dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat yang membutuhkan,” ucap Direktur Lalu Lintas Polda Kalsel Komisaris Besar Pol Robertho Pardede kepada media ini, Rabu (20/9).

Tinggalkan Balasan