Pemerintah Desa Curah Kalak adakan Pemilihan Sublok untuk 8 Area

Pemerintah Desa
Kepala Desa Curah Kalak M Matnaji SH saat membuka secara resmi pemilihan dua sublok area 4 dan 8 di kantor Desa Curah Kalak.

Dapurrakyatnews – Pemerintah Desa Curah Kalak, Kecamatan Jangkar, mengadakan pemilihan petugas pembagi air sawah (Sublok Hippa Sumber Makmur), di 8 titik lokasi/ area yang bertempat di halaman Kantor Desa Curah Kalak. Acara pemilihan sublok secara resmi di buka langsung oleh Kepala Desa  M Matnaji SH dan ketua panitia H Hasan.  Kamis. 8/6/2022.

Kami atas nama pemerintah Desa Curah Kalak meminta pada seluruh calon pemilih agar menjaga kondusifitas. Jadilah pemilih yang jujur dan disiplin, Kata M Matnaji SH.

“Pemilihan sublok kali ini kami laksanakan serentak, mencakup 8 area lokasi. Namun untuk 6 lokasi hanya ada calon tunggal. Sedang untuk 2 area masih harus dilakukan pemilihan, karena ada dua calon,” terangnya.

Pemerintah Desa
Kades Curah Kalak M Matnaji SH, Kapolsek Jangkar Budiarto dan Danramil 0823/9 jangkar memantau penghitungan surat suara.

Dua area tersebut di antaranya,  Sublok 4 dengan calon Misjono dan Amzar, dengan jumlah pemilih 70 orang petani pemilik sawah. Sublok 8 dengan calon Amsari dan Bambang Dasuki, dengan jumlah pemilih 240 pemilih.

“Saya harap siapapun nantinya yang terpilih, agar tidak melakukan konvoi. Lebih baik adakan pertemuan dengan seluruh petani di areanya, dengan membahas program ke depan untuk kemajuan dan kesejahteraan anggotanya,” harapnya.

“Sebagai petugas pembagi air, Sublok harus mampu mengayomi dalam memenuhi kebutuhan air bagi petani,” imbuhnya.

Lebih lanjut M Matnaji SH menjelaskan bahwa, 6 calon sublok yang tidak di lakukan pemilihan karena mutlak merupakan calon tunggal. di antaranya, Busaha Sublok area 1, Sublok area 2 , Hariyanto, Sublok Area 3 , Sawari. Sublok area 5, Suyitno, Sublok 6 Tohawi dan Sublok 7 Awiyanto. Semua Sublok terpilih akan menjabat hingga 4 tahun ke depan.

Acara pemilihan Sublok di Desa Curah Kalak di mulai jam 08.00 wib berjalan lancar, hingga penghitungan surat suara selesai jam 13.00 wib. Dengan perolehan suara untuk TPS 1 , SubLok areal 4 , Misjono memperoleh 37 suara. dan Amza memperoleh 35 Suara, dan tidak sah, 2 suara.

Untuk TPS 2, Sublok areal 8 , Amsari memperoleh 162 Suara. Bambang Dasuki memperoleh 64 Suara. Tampak turut hadir di lokasi pemilihan, Kapolsek Jangkar Iptu Budi, Danramil 0823/9 Jangkar Kapten Inf Sunaryo dan Kades Curah Kalak, M Matnaji SH.

Tinggalkan Balasan