Dapurrakyatnews – Dalang rangka menyemarakkan Haul Masyayikh dan Temu Alumni Akbar Ke I, Ikatan Alumni An-Najah I Karduluk (IKA ANJAS) bakal menggelar berbagai rangkaian kegiatan sosial untuk masyarakat umum, yang rangkaian kegiatannya dipusatkan di Ponpes An Najah I Desa Karduluk, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.
Haul KH. Muhammad Baharuddin Thabrani yang merupakan Pendiri Pondok Pesantren An-Najah I Karduluk, yang juga mantan anggota konstituante DPRD Sumenep pada masanya, akan digelar pada tanggal 17 – 20 Mei 2023 mendatang.
Adapun rangkaian acara diantaranya Fashdu Gratis untuk 100 orang pendaftar, Bekam & Ruqyah massal gratis, Karduluk Mengaji serta Haul dan Temu Alumni Akbar.
Horri, sekretaris Pengurus Pusat IKA ANJAS mengungkapkan bahwa, haul pendiri pondok pesantren An-Najah I Karduluk berbeda dengan sebelum-sebelumnya. Kalau sebelumnya haul dilakukan oleh keluarga besar Masyayikh, maka untuk tahun ini dan seterusnya akan diselenggarakan oleh Pengurus Pusat IKA ANJAS.
“Untuk menyemarakkan haul dan temu alumni yang pertama ini, kita akan menggelar kegiatan sosial seperti Fashdu Gratis untuk 100 orang, yang akan digelar pada tanggal 17 Mei sebagai pembuka kegiatan. Siapapun boleh mendaftar karena kegiatan Fashdu ini untuk umum, cuma kita batasi 100 kuota, karena berkaca pada tahun sebelumnya peminat Fashdu sampai membludak. Sementara praktisi yang kita siapkan cuma 1 orang yang merupakan alumni An-anajah I Karduluk sendiri”, terangnya.
Selain itu lanjut Horri, hari berikutnya tepatnya tanggal 18 Mei 2023 akan digelar Bekam & Ruqyah Massal gratis untuk umum, kagiatan ini tidak dibatasi kuotanya, masyarakat boleh datang dan daftar pada hari pelaksanaan tepatnya pukul 08.00 WIB di auditorium MI An-Najah I Karduluk.
“Sementara hari berikutnya, kita ada agenda karduluk mengaji, dimana agenda ini juga merupakan kegiatan rutin tahunan, dalam menyambut Haul Pendiri An-Najah. Adapun bentuk kegiatannya adalah mengaji serentak atau Hotmil Qu’ar an serentak di masjid -masjid dan musolla se Karduluk, pada hari Jumat, juga di 100 titik rumah warga di Desa Karduluk,” jelasnya.
Sebagai acara pamungkas, kita akan menggelar haul pendiri dan temu alumni akbar, yang insyaAllah akan dihadiri oleh 3.000 orang lebih alumni An-Najah I Karduluk dari masa ke masa, kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 20 Mei 2023 di lapangan sepak bola Desa Karduluk.
“Nah untuk haul sendiri, kita juga mengundang da’i kondang internasional PBNU, yaitu KH. Muhammad Al-Faiz Sa’di pengasuh Pondok Pesantren Jalaluddin Ar-Rumi Jatisari Jeggawah Jember”, pungkasnya.