Dinkes Situbondo adakan Workshop Implementasi Germas, Ini Pesan Ketua ISNA

Situbondo
Dr. Rita Ramayulis.DCN.M.Kes saat mengikuti senam kebugaran bareng peserta workshop.

Dapurrakyatnews – Workshop Implementasi Germas dengan tema  Peningkatan Aktifitas Fisik dan Gizi Seimbang  di gelar oleh Dinas Kesehatan Situbondo, bertempat di ruang pertemuan dr. H Ribut Djunaedy (Big Hall) kantor setempat, dengan menghadirkan pembicara Dr. Rita Ramayulis, DCN. M. Kes, ketua Indonesia Ahli Gizi Olah Raga (ISNA). Kamis (10/11/2022).

Germas itu adalah sebuah gerakan yang bertujuan memasyarakatkan budaya hidup sehat, serta meninggalkan kebiasaan dan Perilaku masyarakat yang kurang sehat.

Situbondo
Dr. Rita Ramayulis.DCN.M.Kes Ketua ISNA di dampingi Sekdis Kesehatan Situbondo Rina Widharnarini.SKM.M.Kes.

Saat memaparkan materinya, Dr. Rita Ramayulis juga menerangkan jika, aksi Germas tersebut juga di ikuti dengan memasyarakatkan hidup sehat dan bersih, yang di dukung program infrastruktur dengan berbasis masyarakat.

“Tujuan diadakan workshop ini, melalui peserta yang hadir, kami mengedukasi peserta tentang bagaimana memahami pesan yang terkandung dalam Germas, yaitu cara berperilaku hidup sehat,” Kata Dr. Rita.

Pesan utama yang terkandung dalam Germas di antaranya, meningkatkan aktifitas fisik secara benar, Meningkatkan konsumsi sayur dan buah, serta secara rutin melakukan pengecekan kesehatan per enam bulan sekali secara berkala. Dan untuk mengimplementasikan tiga pesan utama tersebut, yang pertama harus di mulai dari Diri sendiri, Keluarga terdekat dan Tetangga sekitar.

Situbondo
Dr.Rita Ramayulis sedang mengisi materi di acara workshop Implementasi Germas.

“Kita berharap ketiga perilaku penting tersebut, masyarakat bisa menerapkan secara benar. Karena menurut hasil riset kesehatan dasar, saat ini di Indonesia sedang terjadi peningkatan prevalensi kejadian penyakit tidak menular, seperti Hipertensi, Diabetes Melitus, dan peningkatan penyakit Jantung serta pembuluh darah,” terangnya.

Lebih lanjut Dr. Rita menjelaskan, jika kejadian prevalensi, kejadian penyakit tidak menular tersebut berhubungan dengan rendahnya aktifitas fisik masyarakat, seperti olah raga rutin, kurangnya masyarakat mengkonsumsi sayur dan buah, juga masyarakat masih sering mengkonsumsi makanan dan minuman manis, gorengan , serta masyarakat masih suka merokok dan mengkonsumsi alkohol.

“Semoga workshop ini bermanfaat, dan saya berharap para peserta bisa mengetuk tularkan hasil workshop di masyarakat, sehingga masyarakat kita menjadi masyarakat yang biasa hidup sehat,” pungkasnya.

Di tempat yang sama, Seketaris Dinas Kesehatan Situbondo, Rina Widharnarini. SKM..M.Kes mengucapkan banyak terima kasih, kepada ketua ISNA, Dr. Rita Ramayulis. DCN.M.Kes yang telah hadir ke acara workshop.

“Semoga banyak manfaat yang bisa di implementasikan, dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga kita akan menjadi masyarakat yang terbiasa hidup dengan pola hidup sehat,” tegasnya.

Turut hadir ke acara workshop implementasi Germas, Tim penggerak PKK Kabupaten dan Kecamatan, member dan instruktur pusat kebugaran Situbondo serta perwakilan masing – masing OPD ( organisasi perangkat daerah ) yang tergabung dalam SK Germas.

IMG_20250315_181152_resize_1
IMG_20250315_181203_resize_82
IMG_20250315_181142_resize_49
 

Tinggalkan Balasan