Berita  

Breaking News : PLM Putra Kembar yang Hilang Kontak Ditemukan

Putra kembar
Foto Ilustrasi KLM Putra Kembar

Dapurrakyatnews – KLM Kapal Layar Motor Putra Kembar dikabarkan telah melakukan komunikasi dengan Samsul warga Paseraman Kecamatan Arjasa Kabupaten Sumenep sebagai pemilik Perahu Putra kembar.

Hal tersebut disampaikan oleh Serka Eko puji hariyono Batituud Koramil 18 Kangean, melalui sambungan telepon kepada Dapurrakyatnews

“Barusan saya telpon ke pak samsul pemilik perahu dan mendapatkan informasi kalau yang bersangkutan (samsul) ditelpon langsung oleh ABK Perahu layar motor Putra Kembar,” katanya. Jumat (12/8/2022).

Baca juga : Perahu Layar Motor Putra Kembar Tujuan Pulau Kangean sudah 3 Hari Hilang Kontak, Keluarga ABK Resah

Sementara kepala UPP Sapeken Edi Kiswanto saat dihubungi pewarta membenarkan jika Perahu Putra Kembar telah ada komunikasi dengan pemilik perahu.

“ABK mengabarkan jika keadaan mereka semua selamat dan posisi mereka diperkirakan 30 mil dari pulau Giliyang,” Ujarnya.

Posisi diketahui dari informasi Nakhoda KLM Klanceng Putih, yang berlayar dari Pelabuhan Masalembu tujuan Pelabuhan Kalianget, bertemu pukul 02.00 LT di kurleb 32 mil barat laut Giliyang condong ambunten.

“Support perahu dari pemilik sedang dikirim dari Sapudi, untuk memberikan pertolongan dan akan ditarik ke Pelabuhan Pasean,” Imbuhnya.

Dapurrakyatnews mendapatkan kabar dari Norhasan Putra dari Abk PLM Putra kembar, jika dirinya telah melakukan komunikasi langsung dengan ayahnya.

“Saya barusan Nelpon rama/bapak Sukarno, InsyaAllah perahunya sedang menuju kecamatan Ambunten. Perahu sudah bisa berjalan pelan, karena mesin sudah dapat diperbaiki, ” Pungkasnya.

 

Tinggalkan Balasan